HALTIM – Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke-X tingkat Kabupaten resmi di helat pada Selasa (2/3/2021) malam. STQ yang berlangsung di Masjid Fastabiqul Khairat Desa Bumi Restu itu secara resmi dibuka Bupati Halmahera Timur (Haltim) Drs. Ubaid Yakub.
Kesempatan itu, Hi Ubaid mengatakan, kegiatan STQ merupakan kegiatan mempererat Ukhuwah Islamiah dan juga sarana menyatukan umat Islam. “Al-Quran adalah sumber utama ajaran islam yang diturunkan Allah SWT kepada Nabi Muhammad, dan Al Quran juga merupakan prinsip-prinsip hukum,” kata Ubaid Yakub.
Dikatakan, STQ 2021 merupakan upaya meningkatkan kualitas Qori dan Qoriah, serta mewujudkan dan menghasilkan Hafiz dan Hafiza yang berprestasi dan membanggakan. “Saya menekankan agar STQ ini tidak sekadar menjadi ajang perlombaan semata tapi lebih dari itu sebagai peneguhan syiar islam,” katanya.
Bupati Ubaid juga menegaskan, STQ ini akan menjadi tantangan bagi dirinya dan Wakil Bupati Anjas Taher serta Kepala Kemenag Haltim agar seleksi ini betul-betul dari putra dan putri daerah Haltim bukan impor dari Kabupaten/Kota lain. “Jadi tantangan buat kami. Saya berharap STQ tahun ini merupakan bibit-bibit dari Haltim, bukan impor dari luar, sehingga kedepan bisa mengharumkan nama Haltim di iven-iven yang lebih tinggi,” tandas Ubaid.
Hadir dalam pembukaan STQ ke-10 tingkat Kabupaten itu, Wakil Bupati Haltim Anjas Taher, Pj Sekda Haltim Dheni Tjan, Kapolres Haltim AKBP Edy Sugiharto, Wakil Ketua II DPRD Haltim Idrus Enos Maneke, Pimpinan OPD lingkup Pemkab Haltim, Anggota DPRD Haltim serta para Camat se-Kabupaten Haltim. (dni)