SANANA – Sudah menjadi tradisi masyarakat Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) Maluku Utara, bahkan di Indonesia pada umumnya saat malam pergantian tahun (baru). Mulai dari anak-anak, dewasa hingga orang tua merayakan dengan bakar-bakar petasan dan kembang api sebagai penghias malam pergantian tahun.
Hanya saja, tidak sebagian orang tidak hati-hati sehingga momentum kegembiraan itu, berubah menjadi duka. Keadaan ini juga yang dialami salah satu anggota Satpol PP, Ridwan Buamona di Kota Sanana, Kepsul.
Ridwan Buamona menjadi korban saat membakar kembang api jenis top 5112.1000 cake best time, di istana daerah (Isda) pada malam pergantian tahun 2022-2023, Sabtu (31/12/2022) pukul 00.00 WIT.
Salah satu saksi mata, Muin K menceritakan korban tidak memperhatikan kedudukan sumbu kembang api. Ternyata sumbu kembang api yang dibakar korban itu justru mengarah ke wajahnya, sehingga mengena wajah korban.
Akibat kejadian naas itu, wajah korban menghitam dan penuh darah. Korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum (RSU) Sanana, untuk mendapat perawatan medis.
“Pada saat membakar kembang api korban tidak memperhatikan posisi sumbu kembang api, sehingga saat meledak justru mengenai wajahnya,” pungkas Muin seraya mengatakan, saat ini korban masih di rawat di RSU Sanana. (att/)