Pelayanan PIS-PK di Taliabu Belum Maksimal, Dinkes Provinsi “Infus” Petugas Kesehatan

TALIABU – Dinas Kesehatan Kabupaten Pulau Taliabu, menggelar kegiatan sosialisasi terkait dengan Program Indonesia Sehat (PIS) dan Pendekatan Keluarga (PK).

Kegiatan yang dipusatkan di gedung balai rakyat desa kolong, Kecamatan Taliabu Barat ini, dihadiri sembilan puskesmas yang ada di Taliabu, dengan pemateri dari Dinkes Provinsi Maluku Utara (Malut).

Kegiatan Program Indonesia Sehat, Pendekatan Keluarga ini bertujuan untuk untuk meningkatkan kesehatan masyarakat.

“Pelaksanaan PIS-PK di taliabu ini Kalau dilihat dari rengking pelaksanaan masih di bawah. Hal ini dikarenakan kondisi geografis sulit untuk dijangkau,” ungkap kabid pelayanan kesehatan dinas kesehatan provinsi, dr. Andisakurawati M. M.Kes, Jumat (17/06/2022).

Dia mengaku, program PIS-PK di taliabu ini belum maksimal. Hal ini disebabkan, fasilitas pelayanan juga belum maksimal, SDM yang sudah dilatih namun sudah pindah tugas. “Kondisi ini yang membuat program PIS-PK di puskesmas tidak berjalan lagi,” katanya.

“Di puskesmas tugasnya banyak, sementara petugas juga sedikit yang melayani sehingga harus terbagi-bagi,” ujarnya.
Apalagi, kata dokter dengan adanya pandemi ini membuat petugas sulit melakukan pendekatan kepada masyarakat. Salah satu cara yang dilakukan adalah jemput bola atau mendatangi warga.

“Tugas dinkes provinsi, melakukan pembinaan, monitoring dan melakukan pelatihan sehingga kendala ini bisa diatasi dan ke depan bisa lebih baik,” pungkasnya. (mce)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Teras Berita