Kualitas Udara Kota Ternate Terbersih di Indonesia


TERNATE – Kualitas udara Kota Ternate hingga akhir Januari 2026 ini terbersih di Indonesia.

Berdasarkan data Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) pada Senin, (26/2026) pukul 06.00 WIB, Kota Ternate menempati posisi pertama dari 10 kota dengan kualitas udara terbersih di Indonesia.

Ternate mencatat skor Indeks Standar Pencemar Udara (ISPU) sebesar 20. Capaian tersebut mengungguli sejumlah daerah lain, seperti Kota Probolinggo, Kabupaten Sukabumi, dan Kabupaten Kotawaringin Barat.

Rendahnya angka ISPU menunjukkan kondisi udara yang sangat baik dan minim pencemaran. Prestasi ini mencerminkan keberhasilan pengelolaan lingkungan serta kesadaran masyarakat dalam menjaga kualitas

Merujuk Permen LHK No. 14 Tahun 2020 tentang Indeks Standar Pencemar Udara (ISPU), KLHK menetapkan kategori indeks kualitas udara menjadi 5 kategori, yakni angka 0-50: baik, 51-100: sedang, 101-200: tidak sehat, 201-300: sangat tidak sehat dan 300+ kategori berbahaya.

Data ini menunjukkan bahwa, indeks kualitas udara Ternate terkini tergolong baik, yang menandakan polusi udara di wilayah tersebut sangat minim. (wat)

Daftar 10 kota dengan kualitas udara paling bersih di Indonesia menurut KLHK.

 

Ternate (Maluku Utara): 20

Semarang (Jawa Tengah): 21

Gresik (Jawa Timur): 22

Probolinggo (Jawa Timur): 23

Tarakan (Kalimantan Utara): 25

Kabupaten Kotawaringin Barat (Kalimantan Tengah): 26

Kabupaten Lumajang (Jawa Timur): 28

Cilegon (Banten): 29

Kabupaten Nagan Raya (Aceh): 31

Jayapura (Papua): 32

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Teras Berita