Pengurus ASKAB PSSI Kepsul Resmi Dilantik

SANANA – Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (ASKAB PSSI) di Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) periode 2021-2025 resmi dilantik. Pelantikan tersebut berlangsung di gedung Cakalele Desa Mangon Kecamatan Sanana, Senin (25/1/2021) malam pukul 10.30 WIT.

Komite Esko ASKAB PSSI Kepulauan Sula, Surdi Jainahu kepada habartimur.com membenarkan, sebanyak 56 anggota ASKAB PSSI dilantik. Sebab, beberapa hari lalu Asosiasi Provinsi (ASPROV) Malut meminta program dan kegiatan 2021 dari ASKAB PSSI Kepsul, sehingga mengusulkan dua kegiatan yakni kursus pelatih dan kursus wasit.

“Kita mengusulkan dua kegiatan yaitu kegiatan kursus pelatih dan kursus wasit, tetapi kedepan kalau memang kursus wasit itu kita prioritaskan pada usia 17-20 tahun,” terangnya. Ia menjelaskan, usia 17-20 tahun diprioritaskan untuk mengikuti kursus wasit agar bisa mencapai C1. Misalnya, kursus wasit diusia 30 tahun ke atas sudah tidak bisa mendapat gelar C1. “Kalau usia 30 tahun batas kurirnya sampai ke C2 saja, karena selama wasit di Sula tidak bisa ambil C1,” tuturnya.

Lanjut Surdi, kedepan pihaknya melakukan penyegaran. Dimana, aturan Laws of the Game (LOTG) terbaru setiap awal tahun terus diberi penguatan. “Setiap tahun berjalan ada perubahan dari FIFA, aturan setiap tahun berubah,” jelasnya. Lanjut Surdi, untuk iven pertandingan ASKAB PSSI Kepsul hanya terfokus pada iven tingkat pelajar. “Dulu liga pelajar tetapi tahun ini berdasarkan Inpres nomor 3, lebih mengedepankan olahraga usia dini,” jelasnya. (att) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Teras Berita